Main Article Content
Abstract
Latar belakang: Obat tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan hewan, bahan mineral, sediaan sarian (galenik) atau campuran dari bahan tersebut yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan dan dapat diterapkan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat. Jamu adalah produk obat tradisional Indonesia yang telah digunakan secara turun-temurun untuk menjaga kesehatan. Umumnya jamu dibuat dari bahan-bahan alami, berupa bagian dari tumbuhan dan hewan. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi adanya Bahan Kimia Obat (BKO) dalam sediaan jamu pegal linu yang beredar di Gerung Kabupaten Lombok Barat. Metode: Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kromatografi lapis tipis (KLT). Hasil : analisis menunjukkan sampel P dan MA positif mengandung natrium diklofenak karena diperoleh nilai Rf sampel 0,69 dan nilai Rf pembanding 0,69